A PHP Error was encountered

Severity: 8192

Message: strpos(): Non-string needles will be interpreted as strings in the future. Use an explicit chr() call to preserve the current behavior

Filename: MX/Router.php

Line Number: 239

Backtrace:

File: /home/u199773734/domains/harianmomentum.com/public_html/app/application/third_party/MX/Router.php
Line: 239
Function: strpos

File: /home/u199773734/domains/harianmomentum.com/public_html/app/application/third_party/MX/Router.php
Line: 72
Function: set_class

File: /home/u199773734/domains/harianmomentum.com/public_html/app/index.php
Line: 316
Function: require_once

Wagub Lepas Jalan Sehat HUT Lampung ke 53 | Harian Momentum

Wagub Lepas Jalan Sehat HUT Lampung ke 53

1453 Views
Wakil Gubernur, Bactiar Basri melepas peserta Lomba Jalan Sehat HUT Provinsi Lampung ke 53. Foto: dok. H-momen

Harianmomentum-Ribuan masyarakat mengikuti Lomba Jalan Sehat dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Provinsi Lampung ke-53 Tahun 2017. 

Peserta lomba dilepas Wakil Gubernur Lampung (wagub) Bachtiar Basri, di kompleks Pusat Kegiatan Olahraga (PKOR) Wayhalim, Bandarlampung, Jumat pagi (10/3).

Kepala Biro Humas dan Protokol Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung, Bayana melalui rilis mengatakan, lomba tersebut bertujuan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

“Lomba ini tidak semata rangkain kegiatan untuk memeriahkan HUT Lampung ke 53. Lebih dari itu, untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.  Karena itu, tema yang kita usung dalam lomba ini, Gerakan Budaya Olahraga untuk Lampung Sehat,” kata Bayana.

Hal senada disampaikan Wagub, Bachtiar Basri. Dalam sambutan sebelum melepas peserta lomba, wagub mengajak seluruh elemen menjadikan peringatan HUT Lampung ke 53 sebagai momentum membudayakan olahraga untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

"Mari kita membangun budaya olahraga untuk menuju visi Lampung Sehat,”  ajaknya. 

Turut hadir pada kesempatan itu, Ketua DPRD Provinsi Lampung Dedy Afrizal. Wakapolda dan jajaran forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) setempat.

Selain jalan sehat, juga digelar berbagai lomba olahraga tradisional, seperti balap trompah dan lari karung.(rls)